Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Konser 15 Tahun, Andien Akui Metamorfosa Tak Sempurna

image-gnews
Andien
Andien
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Andien muncul ke atas panggung bersama penari latar dengan tubuh dibungkus gaun biru bertudung besar bak kepompong. Begitu musik orkestra Jazz melantun, Andien melontarkan lagu Aku Di Sini Untukmu dan Rindu Ini sambil berusaha lepas dari kepompongnya.

Akhirnya, Andien berhasil melepaskan gaun kepompongnya. Konser yang elegan, artistik, dan terlalu banyak gimmick itu pun berlanjut sampai 2,5 jam.
Itu adalah penggalan adegan dalam pembukaan konser tunggal pertama Andien yang digelar di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, pada Selasa malam, 15 September 2015.

Konser dengan kisaran harga tiket Rp.450 ribu – Rp. 2 juta ini mengangkat tema Metamorfosa. Seperti temanya, konser ini menampilkan rangkuman perjalanan karier Andien secara bertahap, selayaknya tahap metamorfosis.

Konser tunggal memang impian masa kecil wanita bernama lengkap Andini Aisyah Haryadi itu. Sejak usia tiga tahun, anak dari pasangan Didiek Hariadi dan Henny Sri Hardini ini sudah memperlihatkan minat dan bakatnya terhadap musik. Di rumah, Andien kecil suka bernyanyi di hadapan kedua adiknya yang berpura-pura menjadi penonton. Seusai bernyanyi di atas panggung dari kasur, Andien kecil menyalami kedua adiknya selayaknya seorang diva.

“Alhamdulilah, sekarang semua itu terjadi malam ini,” ungkap wanita kelahiran Jakarta, 25 Agustus 1985 itu di hadapan sekitar 3.500 penonton konser tunggalnya.
Nama Andien mulai melejit ketika merilis album debut Bisikan Hati (2000) saat ia masih duduk di bangku SMP.
Lewat album yang terjual sekitar 30 ribu keping ini, Andien dikenal sebagai penyanyi jazz termuda. Bahkan ada dua lagu jazz legendaris yang dibawakan Andien di album ini, yaitu My Funny Valentine dan The Boy From Ipanema (judul aslinya The Girl From Ipanema). Selain Bisikan Hati, Andien telah menelurkan lima album lainnya, yaitu Kinanti (2002), Gemintang (2005), Kirana (2010), #Andien (2013), dan Let it Be My Way (2014)

Selama 15 tahun ini, Andien konsisten mengusung Jazz sebagai genre utama dalam warna musiknya, meskipun ia sendiri agak keberatan dibilang penyanyi Jazz karena musiknya yang cenderung jazzy.

Tapi kenyataannya, pelantun lagu Tentang Aku itu justru banyak menerima penghargaan atas nama Jazz. Di antaranya adalah Album Jazz Terbaik AMI Award 2002; Penyanyi Pendatang Baru Wanita Terbaik Anugerah Planet Muzik Singapura 2001; Penyanyi Jazz Terbaik AMI Awards 2000; Medal der Stufe Gold III, Chorolympics 2000 di Austria; Cooper Prize, Shanghai Asia New Singer Competition 2000; dan tiga kali menjuarai Asia Bagus Weekly 1999.

Terakhir, Andien mendapat penghargaan yang langka diterima kalangan musikus, yaitu rekor MURI. Rekor tersebut diberikan untuk album terbarunya, Let It Be My Way, sebagai album dengan sountrack film terbanyak, yaitu enam lagu untuk empat film. Namun, bagi Andien penghargaan bukan segalanya.

“Pada akhirnya yang berarti adalah bagaimana saya bisa terus bernyanyi,” ujar wanita berambut bop itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tentunya, kesuksesan Andien tidak terlepas dari beberapa musikus ternama Indonesia yang pernah berkolaborasi seperti  Indra Lesmana, Aksan Sjuman, Yovie Widianto, dan Ungu. Kemudian juga musikus asing yang pernah menjajal vokal Andine, seperti Jeff Lorber, Jammin Zeb, Bob James, Frank Griffith, serta Buby Chen. Kini menjadi solois,

Selain itu, Andien juga tergabung dengan grup vokal wanita bersama Rieka Roeslan, Nina Tamam, Iga Mawarni, dan Yuni Shara dalam grup bernama 5 Wanita.

Tidak terasa kini Andien telah berusia 30 tahun. Andien pun sadar bahwa kariernya tidak akan bertahan selamanya. Karena itu, Andien mengungkapkan bahwa konser Metamorfosa bukan menjadi ajang pembuktian, melainkan menjadi momen untuk berbagi kepada orang-orang yang telah menginspirasi dan mendukung Andien selama ini.

Namun, metamorfosis Andien bukan merupakan tahap perubahan menuju kesempurnaan.

Dan malam itu, Andien menuturkan, “Konser ini menggambarkan ketidaksempurnaan dalam diri saya. Ketidaksempurnaan terjadi di kehidupan pribadi saya: putus sama pacar, di-bully, ditipu. Tapi akhirnya saya di sini. Kita punya perjalanan hidupnya masing-masing. Berbahagialah jadi orang yang tidak sempurna karena itu yang membuat kita gemilang,” ungkap dia.

Namun Andien menegaskan yang terpenting dalam proses metamorfosisnya adalah menjalani hidup yang baru. Segala pengalaman pahit pernah ia hadapi. Dan semuanya seakan berlalu saat Andien mengucap janji suci bersama seorang fotografer, Irfan Wahyudi alias Ippe, pada 27 April 2015.

Dia menyatakan selayaknya ulat yang bermetamorfosis menjadi kupu-kupu, kini Andien telah memasuki kehidupan yang baru bersama Ippe. Setelah ini, akan ada banyak tantangan baru menunggu di depan.

LUHUR TRI PAMBUDI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

5 hari lalu

Andien dan keluarga/Instagram -@andienaisyah
Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

Penyanyi Andien menceritakan perjalanan foto Lebaran keluarganya selama 8 tahun terakhir


Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

5 hari lalu

Spotify. cbc.ca
Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.


Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

10 hari lalu

Lizzo. (Instagram/@lizzobeating)
Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik


Cara Andien Tumbuhkan Jiwa Sosial pada Anak

26 hari lalu

Penyanyi Andien Aisyah. Foto: Instagram/@andienaisyah
Cara Andien Tumbuhkan Jiwa Sosial pada Anak

Penyanyi Andien Aisyah rajin mengajak anak-anaknya mengikuti kegiatan sosial sejak kecil untuk melihat langsung kondisi di masyarakat.


Tips Tetap Segar Saat Puasa ala Andien Aisyah, Hindari Makanan Tinggi Gula

26 hari lalu

Andien Aisyah saat ditemui di Jakarta, Selasa, 21 Juni 2022/Foto: Cantika
Tips Tetap Segar Saat Puasa ala Andien Aisyah, Hindari Makanan Tinggi Gula

Andien membagikan kiatnya selalu tampil segar di Bulan Puasa. Katanya, ketika buka puasa, kita jangan langsung makan yang manis-manis.


45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

28 hari lalu

Penampilan Adam Levine di Super Bowl/USA Today
45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.


Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

30 hari lalu

Dua terduga pelaku asusila modus orkes musik keliling diperiksa tim penyidik Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Satreskrim di Kantor Polrestabes Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu, 16 Maret 2024. Foto: ANTARA.
Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya


Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

32 hari lalu

Ilustrasi senam aerobic. Dok. TEMPO/Nickmatulhuda
Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.


Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

33 hari lalu

Adrie Subono. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

Adrie Subono adalah promotor musik yang berpengalaman menghadirkan konser penyanyi dalam dan luar negeri. Ia juga merupakan keponakan dari B.J. Habibie.


Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

39 hari lalu

Penampilan Jaafar Jackson yang berperan sebagai Michael Jackson dalam film MIchael. Diabadikan oleh fotografer Kevin Mazur. Instagram.com/@antoinefuquaJaafar Jackson. Instagram.com/@antoinefuqua
Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

Pemeran Michael Jackson dalam film biopik Michael akan diperankan keponakannya, Jaafar Jackson. Ini profil anak Jermaine Jackson itu.