Sentuhan Ang Lee di Life of Pi Menakjubkan

Reporter

Kamis, 22 November 2012 08:59 WIB

Life of Pi. collider.com

TEMPO.CO, New York - Sebuah buku populer yang dijadikan film selalu mengundang banyak harapan. Entah ceritanya atau harapan dari pembaca selalu menghantui sutradara serta semua kru film. Tapi, Ang Lee, sutradara film-film kolosal, berhasil memenuhi itu semua ketika membesut Life of Pi. Sebuah kisah percakapan antara harimau dan manusia dalam perahu dari novel karangan Yann Martel.

Situs Fox News menyebut Life of Pi sebuah film besar, film indah tentang ide yang indah. Novelnya sendiri mengandung unsur-unsur filosofi dan eksplorasi metafisik, seperti kepercayaan dan agama. Ang Lee yang juga mengarahkan film Brokeback Mountain, Crouching Tiger, dan Hidden Dragon disebut mampu membuat film sarat percakapan bermakna ini menjadi sangat halus dan penuh petualangan.

Kisahnya diawali dari Piscione Mliter Patel pada masa kini (Irrfan Khan), yang menuturkan pengalaman hidupnya kepada seorang penulis (Rafe Spall). Sebuah cerita pencarian makna Tuhan yang menakjubkan. Pi membawa penonton dalam petualangan dan masa mudanya di India. Pi muda (Suraj Sharma) melihat bahwa tak ada perbedaan antara agama dan kepercayaan. Pi mempelajari aneka agama, mulai dari Hindu, Kristen, Islam, dan Buddha.

Kemudian, Pi yang dibesarkan di Kebun Binatang Pondicherry harus pindah ke Amerika Utara. Pi dan keluarganya pindah bersama seisi kebun binatang. Tapi, dalam perjalanan, kapal yang mereka tumpangi oleng dan Pi pun terjebak dalam sebuah perahu dengan seekor harimau Bengali bernama Richard Parker.

Adegan pun kini hanya dikuasai dua makhluk itu: Pi dan harimau, di atas perahu di lautan lepas. Tentunya kesulitan penyutradaraan tinggi. Sebab, adegan hanya berlokasi di satu tempat dengan satu aktor. Butuh seorang aktor yang mengemban tugas berat dengan kualitas akting paripurna.

Meski kondisi seorang pria terjebak dengan seekor perahu dalam sebuah kapal itu mustahil, Lee mengeksekusinya dengan bagus. Dia membuat habitat baru Pi bersama Richard Parker menjadi hal yang wajar. Skenario dari David Magee menunjukkan pada penonton tentang bagaimana nurani, keraguan, ketakutan, dan keluh kesah Pi.

Entertainment Weekly menuliskan bahwa tema besar yang diangkat Lee bukanlah soal Tuhan atau cara bertahan hidup. Tapi petualangan yang mengagumkan. "Lee telah bekerja begitu keras dan sangat teliti."

DIANING SARI

Berita lain:
Cakra Khan, Si Penantang Ariel Noah

Jokowi Manggung Bareng Glenn Fredly dan Once?

Jon Bon Jovi Komentari Overdosis Anaknya

Zaskia Sungkar Ingin Bangun Rumah Susun

Berita terkait

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

4 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

5 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

6 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

12 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

14 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

15 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

17 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

19 hari lalu

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal

Baca Selengkapnya

7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

21 hari lalu

7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

Nicholas Galitzine adalah seorang aktor muda yang sedang melesat, Galitzine telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bintang muda yang paling menjanjikan di industri hiburan.

Baca Selengkapnya

Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

21 hari lalu

Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

Selain terkenal sebagai komika, Babe Cabita juga pernah membintangi beberapa judul film, berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya